KLA – THAILAND
Dalam perjalanan menuju dubai kami rombongan
KLA 2017 Gunadarma berhenti di Bangkok, Thailand. Penerbangan menempuh waktu
kurang lebih 2 jam dari bandara Soekarno Hatta – Jakarta menuju ke bandara
Suvarnabhumi – Bangkok. Sesampainya di bandara Suvarnabhumi kita disambut
dengan tour guide dan diajarkan beberapa salam atau kata-kata Thailand yang
saya ingat cuma 1 yakni “Sawadikhap” itu berarti “Salam” (Lupa tulisannya CMIIW)
Sebelum check in ke hotel untuk
beristirahat kita masih ada waktu sebentar untuk jalan-jalan menikmati kota
Bangkok. Dimulai makan malam bersama dan untuk pertama kalinya saya merasakan
makanan khas dubai Tom-yum, yak rasa asamnya benar-benar khas. Selanjutnya
perjalanan menuju arena seperti pasar malam. Dengan hirarki utamanya adalah
sebuah Bianglala pada bagian belakang dan memiliki view danau (ngga tau namanya
XD)
Setelah muter-muter pasar malam kita
menuju hotel untuk beristirahat.. paginya kita sarapan bersama, namun makanan
khas Bangkok saya perhatikan tidak ada. Lebih ke barat beef, sosis, roast
bread. Mungkin pagi kalik yaa… jadi belum ada.
Sarapan sudah, kita langsung check out
untuk melanjutkan penerbangan menuju Dubai. Sebelumnya kita masih sempat tour
ke beberapa tempat yang sayang banget kalau di lewatkan ketika berkunjung ke
Bangkok yaituu :
-Wat Arun
-Rattanakosin Island
-Wat Pho
- dan Shopping
Keberangkatan dimulai dari bandara Suvarnabhumi
menuju ke Dubai UEA dan perjalanan berlangsung selama 6 jam..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar